Home / Ibu Kota Nusantara

Kamis, 23 Juni 2022 - 16:29 WIB

Proyek Tol IKN Dilelang

KLIK BALIKPAPAN – Kabag Pembangunan Setkab Penajam Paser Utara, Nicko Herlambang menyampaikan, pemerintah akan membangun tiga tol penghubung ke Ibu Kota Negara, IKN. Saat ini proyek tersebut masuk proses lelang.

“Tiga jalan tol sebagai akses penghubung IKN dan Istana Negara sudah proses lelang di pusat,” papar Nicko Herlambang, Kamis 23 Juni 2022.  Jalan tol IKN itu akan dibangun Kementerian PUPR tahun ini.

Proyek tersebut yakni jalan tol penghubung dari Jembatan Pulau Balang Kelurahan Pantai Lango Kecamatan Penajam menuju Kawasan Industri Kariangau Balikpapan.

Lalu, jalan tol dari bandara VVIP di Kelurahan Gersik, Kecamatan Penajam menuju Istana Negara di Kecamatan Sepaku. Selanjutnya jalan tol dari Jembatan Pulau Balang menuju bandara VVIP.

Baca juga  Pembangunan Konstruksi Mundur Sebulan

Nicko berujar, pemerintah daerah telah rapat bersama dengan kementerian membahas rencana pembangunan akses jalan penghubung IKN itu. “Beberapa waktu lalu kami sudah rapat bersama pemerintah pusat terkait jalan penghubung yang akan dibangun tersebut,” ujarnya.

Kementerian PUPR berencana memulai pengerjaan fisik tiga jalan tol pada tahun ini. Begitu juga dengan proyek pembangunan Istana Negara. Ia berharap proyek itu bisa selesai dalam dua tahun ke depan.

Baca juga  Pelantikan Kepala Otorita Disegerakan

“Tahun 2024, diharapkan tiga jalan tol dan Istana Negara bisa difungsikan,” harapnya.

Pemerintah pusat sendiri telah mengalokasikan anggaran Rp 43,7 triliun dari tahun 2022-2024 untuk pembangunan infrastruktur dasar IKN di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kaltim.

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat membutuhkan anggaran sebesar Rp 5 triliun untuk tahun ini. Anggaran itu untuk pembangunan tiga jalan tol IKN, pembangunan Istana Negara dan kantor lembaga negara. Tiga jalan tol dan Istana tengah dalam proses lelang di Kementerian PUPR.

I Pewarta: Robby I Redaktur: Muchlis

Share :

Baca Juga

Ibu Kota Nusantara

Agustus, Hunian Pekerja IKN Dibangun

Ibu Kota Nusantara

IMM Balikpapan Dukung IKN

Ibu Kota Nusantara

Istana Presiden dan Wapres Dipisahkan

Ibu Kota Nusantara

Dua Sayembara Tak Ada Juara I

Ibu Kota Nusantara

Tol Penghubung IKN Dilelang

Ibu Kota Nusantara

Perhatikan Ganti Rugi Lahan IKN

Ibu Kota Nusantara

Bangunan IKN Berstandar Internasional

Ibu Kota Nusantara

Per Juli 2024, Pemerintah Kucurkan Rp 11,2 Triliun untuk IKN